Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2021

Ketakutan

Aku takut. Takut sendiri. Takut tertinggal. Takut tersesat. Aku sangat ketakutan. Rasanya dunia terasa gelap dan hampa. Rasanya seluruh kesempatan sudah hilang. Rasanya tidak ada akhir yang bahagia untukku. Aku bahkan enggak bisa menolong diriku sendiri. aku terjatuh, tertinggal dan mungkin dilupakan. Mungkin aku memang tidak sehebat yang ku kira. Mungkin seperti inilah yang mestinya terjadi. Aku mungkin saja kalah, tapi aku harap aku tidak menyerah.

Kotak berharga itu bernama kenangan

Semuanya tersimpan di tempat yang sama selama bertahun-tahun Tertutup rapi, gelap dan tak tersentuh. Seolah tak pernah ada sebelumnya. Padahal sudah hadir dari awal cerita.     Ibu menyimpan sebuah koran yang memuat foto dirinya.     Ayah mengarsipkan semua buku-buku kesayangan.     Anak-anak menyimpan banyak kenangan indah masa kecil.     Semuanya masih sama, hanya lebih banyak menyimpan rindu. Semuanya tidak ada yang berubah. Tetap sama kecuali warna yang semakin menguning. Semuanya sama. Mungkin hanya kita yang berubah.

Petuah sang bapak

Bapak selalu bilang, kalau enggak ada salahnya untuk gagal di percobaan pertama. Bahkan meskipun sangat sakit, bapak bilang untuk rasakan saja sakitnya. Tapi setelah semuanya baik-baik saja, jangan takut. Kata Bapak "Akan ada seribu jalan baru yang diciptakan untuk kita terus berjalan"